Dirbinmas Polda Metro Jaya Kombes Badya Wijaya mensosialisasikan hasil Rapat Kapolda, Pangdam dan Gubernur untuk Antisipasi warga DKI yang kembali mudik.
Bertempat di Kampung Tangguh Jaya Rw.05, Kel.Paseban, Jakarta Pusat dan Kampung Tangguh Rw 01Kel.Rawasari
Dir Binmas melaksanakan Kunjungan dan Pemantauan KTJ RW.05 & RW.01 sekaligus sosialisasi hasil rapat Kapolri, Pangdam dan Gubernur DKI dalam rangka mengantisipasi pemudik yang balik setelah libur Lebaran, dilanjutkan pemberian bantuan dari Kapolda berupa 10 Kotak Masker Medis. Minggu 16 Mei 2021.
Dalam Kegiatan tersebut Dirbinmas memberikan himbauan dan pemahaman kepada para Ketua RW dan Ketua RT agar warga yang baru saja kembali mudik masing masing segera melaksanakan swab antigen. Bila dilingkungan RW/RT terdapat 1 orang yang positif terpapar corona segera diberlakukan Lockdown dimasing masing RW/RT. (Bob)